Tiga Harta Ayah Misterius Ternyata Seorang Bos Besar

Tiga Harta Ayah Misterius Ternyata Sang Bos Besar Bab 193



Tiga Harta Ayah Misterius Ternyata Sang Bos Besar Bab 193

Bab 193

“Bagus sekali.” Sudut bibir Daniel terangkat puas, “Jadi orang harus realitis!”

“Presdir Daniel, bisakah...”

“Antarkan tamu!” Daniel tidak memberikan Stanley kesempatan untuk berbicara lagi.

Pengawal masuk ke dalam, mempersilakan Stanley keluar.

Mata Stanley terus menatap Tracy. Hatinya penuh rasa bersalah, tetapi Tracy sama sekali tidak melihatnya...

Jika empat tahun lalu, ia dipermaikan oleh orang lain. Tapi sekarang, ini adalah pilihan Stanley sendiri.

Tidak peduli seberapa tak berdayanya, ia tetap membuat keputusan seperti sebelumnya, yaitu melepaskan Tracy dan melindungi bisnis ratusan tahun keluarganya!

Empat tahun lalu, mereka adalah sepasang kekasih. Jika Stanley melakukan kesalahan, Tracy akan membencinya. Sekarang, mereka sama sekali tidak memiliki hubungan apa–apa. Stanley membuat keputusan ini, Tracy sama sekali tidak punya hak menyalahkannya.

Hanya saja, duri yang telah menusuk jantung, tidak mungkin dicabut keluar lagi...

Hubungan kekasih masa kecil, sekarang benar–benar berakhir di sini!

“Bagaimana?” Daniel menggunakan kaki menggosok–gosok kaki Tracy dengan bangga dan usil, “Akhirnya sekarang menyerah, kan?”

“Kamu sudah puas?” Tracy memelototinya dengan kebencian, “Menghancurkan harapan terakhirku, apakah kamu senang?”

“Kamu sampai sekarang masih belum sadar?” Daniel menatapnya seperti menatap orang gila, “Orang yang menghancurkan harapanmu adalah Stanley, bukan aku.”

Tracy tidak ingin berbicara dengannya lagi. Ia membalikkan badan dan pergi. Tetapi bajunya ditarik Daniel, dengan sedikit tarikan, ia jatuh dalam pelukan Daniel...

la ingin melawan, tetapi kedua lengan Daniel begitu kuat mengapitnya. Ia sama sekali tidak bisa bergerak.

“Lepaskan aku,” Tracy meronta marah.

“Cobalah bergerak lagi?” Daniel menaikkan alisnya, kemarahannya muncul.

Tracy tidak senang, tetapi mau tidak mau menjadi penurut. Ia hanya menggunakan tatapannya untuk menyatakan kemarahannya.

“Tanda langan!”

Daniel memberikan surat perjanjian utang kepadanya.

“Atas dasar apa aku harus tanda tangan?” Tracy tidak senang. “Kalungnya sudah dikembalikan. Kamu sendiri yang tidak mau. Lalu menggunakan kalung itu mengancam Stanley. Atas dasar apa aku harus tanda tangan?”

“Kamu sedang berargumentasi denganku?” Daniel tertawa dingin. “Coba pikirkan. Kau yang menghilangkan kalung itu, tentu saja aku harus mencarimu. Sekarang, kalung itu dibawa pergi

oleh Stanley. Kamu bisa menuntutnya atas pencurian, tetapi utangmu padaku masih belum dibayar!”

“Kamu.....”This belongs to NôvelDrama.Org - ©.

Tracy sama sekali tidak bisa melawannya. Siapa yang benar, siapa yang salah. Hanya Daniel yang menentukan.

Ia tidak bisa menolak.

“Patuhi aku, tanda tangan....” Daniel menaruh sebuah pena ke dalam telapak tangannya.

Tracy sangat marah saat melihat surat perjanjian itu. Ia langsung mencabik–cabik surat itu. “Jangan harap bisa mengendalikanku. Terserah jika ingin menuntutku. Aku tidak akan termakan jebakanmu.”

Setelah berbicara, ia melempar potongan kertas ke badan Daniel, lalu bergegas pergi...

Ekspresi Daniel semakin suram, matanya sedingin es....

Tetapi kali ini, ia sama sekali tidak menggunakan kekerasan menghukumnya seperti dulu. Malahan ia membiarkan Tracy pergi.

Jika tidak memberinya pelajaran, ia sama sekali tidak tahu ejaan kata ‘mati‘!

“Tuan Daniel, Nona Tracy....”

“Biarkan saja!”

Daniel berdiri dan berjalan ke jendela, ia melihat ke lantai bawah dengan rasa percaya diri.

Wanita bodoh itu sudah mengenakan baju yang ia kenakan saat kemari, Ia tidak membawa apa apa, pergi begitu saja meninggalkan vila.

Setelah pelayan mendapat instruksi dari Daniel. Mereka tidak berani menghalangi jalan Tracy. Semuanya menyingkir membiarkannya pergi.

la melangkah keluar dari gerbang halaman vila seolah keluar dari dunia Daniel. Langkahnya agung dan santai seolah seorang prajurit yang berhasil meraih kebebasannya!

Tampaknya ia tahu Daniel melihatnya dari jauh. Tracy melambaikan tangan tanpa menoleh seolah sedang berpamitan dengannya.

Sudut bibir Daniel terangkat menyunggingkan senyuman mengejek. Ia membalikkan badan masuk ke kamar. Menutup gorden elektrik dan duduk bersandar di sofa menikmati anggurnya.

Tak sampai satu jam, Tracy pasti kembali memohon kepadanya....


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.